Komisi Google Adsense yang Bisa Kita Dapatkan

08.58

Komisi yang didapatkan tergantung iklan yang ditempatkan di situs kita. Google sendiri akan menempatkan iklan sesuai dengan isi content situs. Harga Pay per click sendiri ditentukan oleh seberapa mahal kata kunci tersebut dihargai oleh pemasang iklan Adwords, misalnya kata kunci welding mungkin cuma dihargai 0.5 dolar per klik, tetapi kata kunci insurance misalnya bisa dihargai hingga 30 dolar per klik. Katakata kunci yang bernilai tinggi inilah yang disebut dengan High Paying Keyword (HPK). Situs-situs dengan topik spesifik untuk kata kunci (keyword) tertentu disebut situs niche.


Pendapatan perklik dari iklan google adsense pun sangatlah bervariasi nilainya. Nilai iklan google adsense itu dimulai dari $0.01 - $50 bahkan ada yang mencapai $90 lebih dalam sekali klik iklan yang dilakukan oleh pengunjung. Bayangkan misalkan anda mempunyai sebuah blog dan iklan yang muncul di blog anda merupakan iklan yang nilainya $90 dalam sekali kliknya, Apabila dalam sehari anda bisa mendapatkan 3 kali klik saja dari pengunjung berarti anda sudah bisa mendapatkan uang $270 atau sekitar Rp 2.700.000 ($1 = Rp 10.000) dalam satu hari.

Contoh situs niche http://www.weldingengineering.com (dengan topic welding).

Bayangkan jika kita bisa membuat situs yang dikunjungi 1000 orang per hari , dan asumsikan ada 10% yang mengklik iklan dengan komisi 1 dolar per klik, maka dalam sehari situs itu sudah menghasilkan 100 dolar/hari atau 3000 dolar per bulan. Lumayan kan, jauh lebih tinggi dari gaji fresh graduate. Seandainya punya 10 situs serupa, hitung aja sendiri penghasilannya. Di Indonesia sendiri, sudah ada beberapa orang yang meraih komisi diatas 10.000 dolar per bulan, yang dapat ribuan dolar sudah banyak, apalagi yang cuma ratusan.

Di Amerika sendiri, banyak yang sudah mendapat ratusan ribu bahkan jutaan dolar, seperti situs plentyoffish. com ( perjodohan) atau digg.com ( berita) atau ezinearticles.com, hebatnya rata-rata situs mereka bukan lahir dari perusahaan-perusahaan besar silicon valley (seperti yahoo, google, etc), tapi dari rumahan, ya dari rumah dengan modal PC yang terkoneksi ke internet alias sama seperti yang anda lakukan sekarang.

Related Posts :

1 comment

7 Desember 2013 pukul 06.50

waw lumyan tuh

Posting Komentar